Sunday, 4 August 2019

Tahap Pemasaran Semester 2, Harga Mobil MPV Terbaru Di Bulan Agustus 2019



Harga Mobil MPV - Tiba pada pemasaran roda empat semester dua di bulan Agustus Ada perubahan harga di pasaran Harga Mobil Mpv di tanah air, dan ada juga yang bertahan dengan banderol harga lama.

pada info kali ini saya akan memberikan harga pasar mobil-mobil MPV di tanah air tepatnya pada bulan Agustus ini dan ada varian terbaru juga dari Wulling, Untuk itu mari kita simak harga-harganya mulai dari Mitsubishi hingga toyota.

Berikut Harga Pasar Mobil MPV di Indonesia:

Mitsubishi.

XPander GLX M/T Rp. 210.300.000
XPander GLS M/T Rp. 226.800.000
XPander GLS A/T Rp. 237.800.000
XPander Exceed M/T Rp. 233.800.000
XPander Exceed A/T Rp. 244.200.000
XPander Sport M/T Rp. 246.400.000
Xpander Sport A/T Rp. 256.000.000
XPander Ultimate A/T Rp. 265.100.000

Suzuki.

Ertiga GA M/T Rp. 196.000.000
Ertiga GL M/T Rp. 215.500.000
Ertiga GL A/T Rp. 226.000.000
Ertiga GX M/T Rp. 229.500.000
Ertiga GX A/T Rp. 240.000.000
Ertiga Sport M/T Rp. 241.000.000
Ertiga Sport A/T Rp. 251.500.000

Daihatsu.

Xenia X M/T 1.3 STD Rp. 186.650.000
Xenia X M/T 1.3 DLX Rp. 198.600.000
Xenia X A//T 1.3 STD Rp. 197.550.000
Xenia X A/T 1.3 DLX Rp. 210.450.000
Xenia R M/T 1.3 STD Rp. 196.450.000
Xenia R M/T 1.3 DLX Rp. 208.250.000
Xenia R A/T 1.3 STD Rp. 207.350.000
Xenia R A/T 1.3 DLX Rp. 219.250.000
Xenia R M/T 1.5 DLX Rp. 218.050.000
Xenia R A/T 1.5 DLX Rp. 228.950.000

Wulling.

Confero 1.5 M/T Double Blower Rp. 146.800.000
Confero S 1.5C Lux Rp. 167.800.000
Confero S 1.5L Lux Rp. 179.800.000
Confero S 1.5L Lux + M/T Rp. 181.800.000
Confero S 1.5L AC Lux ACT Rp. 191.800.000 naik menjadi Rp. 195.300.000
Confero New S 1.5C Lux+ (4x2) MT Black Interior Rp. 172.800.000
Confero New S 1.5L Lux+ (4x2) MT Black Interior Rp. 186.800.000
Cortez 1.5L S 6 M/T Rp. 202.800.000
Cortez 1.5L C Rp. 213.300.000
Cortez CT 1.5L Turbo M/T Rp. 232.000.000
Cortez CT 1.5L CVT Com Rp. 249.000.000
Cortez CT 1.5L Turbo CVT + Lux Rp.282.000.000

Honda.

Mobillio S Rp. 194.000.000
Mobillio E Rp. 214.500.000
Mobillio E CVT Rp. 225.500.000
Mobillio RS Rp. 237.500.000
Mobillio RS CVT Rp. 248.000.000

Nissan.

Livina 1.5 E M/T Rp.198.800.000
Livina 1.5 EL M/T Rp. 223.000.000
Livina 1.5 EL A/T Rp. 233.000.000
Livina 1.5 VE A/T Rp. 249.900.000
Livina 1.5 VL A/T Rp. 261.900.000

Toyota.

Avanza 1.3 E M/T Rp. 191.100.000
Avanza 1.3 E A/T Rp. 202.300.000
Avanza 1.3 G M/T Rp. 208.950.000
Avanza 1.3 G A/T Rp. 219.650.000
Avanza 1.5 G M/T Rp. 221.250.000
Veloz 1.3 M/T Rp.215.650.000
Veloz 1.3 A/T Rp. 227.450.000
Veloz 1.5 M/T Rp.227.650.000
Veloz A/T Rp. 239.450.000

Nah, itulah harga-harga terbaru dari Mobil MPV di Indonesia ..

Friday, 4 January 2019

Mobil Terbaru Avanza-Xenia Sudah Tersedia Di Dealer



Otomotif - Penantian masyarakat untuk melihat pembaruan Avanza dan Xenia terjawab dari penampakan bocoran kedua produk tersebut di media sosial sejak Rabu, (2/1/2018).

Setelah penampakan foto-foto tersebut, kami juga mendapat video pengiriman Avanza terbaru sudah dilakukan menuju ke diler-diler di berbagai kota.

Dari tayangan video tersebut nampak desain lampu depan dan belakang Avanza menyala saat difungsikan. Ini tentu menjawab rasa penasaran selama ini seperti apa headlampdan stoplamp terbaru dinyalakan.

Dari video tersebut, headlamp LED double layermenyala terang. Begitu juga dengan stoplamp, yang juga didesain berlapis, tampak menyala meski di reflektor di bagian pintu belakang tidak ikut menyala.


Penampakan awal kedua produk tersebut memperlihatkan ubahan eksterior dari kedua MPV populer tersebut. Bagian depan dan belakang terlihat berubah pada bumper dan foglamp yang lebih gagah serta lampu belakang LED.

Interior 

Selain itu, memperoleh bocoran tambahan seputar interior Avanza facelift bakal seperti apa nantinya. Nampak audio double din dengan layar berukuran cukup lebar, meski belum pasti ukurannya berapa.

Desain panel dasbor utama juga terlihat modern, dengan aksen persegi panjang vertikal, dengan beberapa tombol digital. Bisa dipastikan kalau tombol ini digunakan untuk mengoperasikan sisiem pendingin udara (AC).

Sunday, 30 December 2018

Saran Daihatsu Untuk Berlibur Lebih Nyaman Dalam Berkendara Akhir Tahun



Otomotif - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) memberikan tips kepada pelanggan yang akan berlibur akhir tahun. Bertujuan agar pengguna Daihatsu ini bisa lebih aman dan nyaman selama di perjalanan.

Berikut tips yang diberikan untuk masing-masing pengguna Daihatsu yang sedang berlibur menggunakan mobil pribadi ke luar kota:

- Pastikan mobil dalam kondisi yang siap dan aman, mulai dari bagian mesin seperti oli, air radiator, rem, ban dan lampu-lampu. Apabila angka odometer sudah mendekati waktu servis berkala, Sahabat dapat membawa mobil ke bengkel resmi
terdekat.

- Anda dapat menaruh muatan di dalam kabin mobil sehingga lebih aman ketika berada di tempat umum. Perhatikan juga muatan dalam kabin, jangan sampai menghalangi visibilitas kaca spion ke arah belakang mobil, periksa juga tekanan angin pada ban.

- Apabila Anda dalam perjalanan panjang, pastikan kesehatan dalam kondisi yang prima. Istirahat dan lakukan senam kecil, setiap 2 jam perjalanan.

- Menggunakan fitur kendaraan sesuai dengan peruntukkan, seperti selalu menggunakan sabuk pengaman, penggunaan lampu hazard hanya dalam kondisi darurat.

- Mengemudikan mobil dengan baik dan benar dengan memperhatikan kondisi disekitar Anda, selalu waspada dan hindari rem mendadak dengan selalu menjaga jarak aman, selalu hidupkan lampu sein saat ingin pindah jalur, dan jangan menelepon saat
mengemudi.

- Bawa perlengkapan yang dibutuhkan seperti dongkrak, ban cadangan, kotak P3K, kunci-kunci, serta tool kit lainnya.

- Patuhi peraturan, dan rambu lalu lintas, serta membawa kelengkapan surat-surat yang diperlukan.

Posko Siaga

Musim libur akhir tahun ini ADM kembali menyediakan posko siaga untuk konsumen. Kali ini tersedia pada tiga titik, yaitu Rest Area KM 72 (Tol Purbaleunyi), Rest Area KM 102 (Tol Cipali), dan Rest Area KM 275 (Tol Pejagan).

Berdasarkan keterangan resmi, Sabtu (29/12/2018) dua titik, yaitu KM 72 dan KM 102 dibuka mulai 21-30 Desember 2018, sedangkan KM 275 Tol Pejagan dibuka hingga 2 Januari 2019.